Selamat pagi…..Teman2 pengunjung blog yang tercinta…
Saya baru membeli ebook dari Amazon berjudul ‘The Success Principle’ karangan Jack Canfield, penulis yang terkenal dengan buku Chicken Soup for the Soul. Buku ‘The Success Principle’ ini sebenarnya sudah terbit 10 tahun lalu, dan kini untuk memperingati ulang tahun ke-10, diterbitkan ulang dengan tambahan materi ‘Sukses di Era Digital’ dan beberapa kisah dari orang yang sudah bertransformasi sebagai efek dari membaca buku ini.
Karena cara yang terbaik untuk belajar adalah dengan mengajar, maka saya memberanikan diri untuk menyarikan buku ini dan jika diperlukan memberikan komentar serta catatan setiap hari pada pukul 08.00 malam.
Buku ini terdiri dari 67 bab. Jadi, jika seminggu kita membahas 5 bab (2 hari libur), maka kita bisa menamatkannya dalam 14 minggu (3,5 bulan).
Berikut outline buku ini:
A. Fondasi Sukses (Bab 1-24)
B. Transformasi Diri Meraih Sukses (Bab 25-38)
C. Ciptakan Tim Sukses Anda (Bab 39-47)
D. Menjalin Relasi Yang Sukses (48-55)
E. Sukses dsn Uang (56-62)
F. Sukses di Era Digital (63-67)
Semoga diskusi ini bisa memberi inspirasi dan mampu memberdayakan kita di tengah ekonomi yang sedang gonjang ganjing. Daripada mengutuk kegelapan, lebih baik kita menyalakan lilin.